Last Updated on December 11, 2021 by
Pada artikel belajar PHP sebelumnya, kita sudah membahas tipe-tipe data pada PHP, salah satunya adalah String PHP.
String merupakan salah satu tipe data PHP sederhana. Pada dasarnya, string adalah kumpulan dari karakter-karakter seperti huruf, angka, dan karakter-karakter khusus. Pada artikel kali ini, kami secara khusus akan membahas tentang string.
Table of Contents
Memahami String PHP
Panjang string PHP bisa jadi bervariasi dari satu karakter hingga tak terbatas, tetapi perlu diperhatikan bahwa string harus diapit oleh tanda kutip agar diproses dengan benar oleh PHP. Misalnya, “120” adalah contoh sederhana dari sebuah string. Namun, jika Anda lupa tanda kutip dan menulis string sebagai 120, itu akan dibaca sebagai bilangan bulat.
Ciri-ciri dari String PHP:
- String adalah urutan karakter. Sebagai contoh “Selamat Belajar!”. Jumlah karakter tersebut disebut panjang string PHP.
- String adalah salah satu dari delapan tipe data PHP.
- PHP memiliki fungsi bawaan untuk memproses string
String dapat digunakan untuk mendeklarasikan nilai variabel, atau bersama dengan pernyataan echo atau print untuk menampilkan karakter yang dimilikinya. PHP memiliki banyak fungsi bawaan yang dimaksudkan untuk menangani string data. Berikut adalah penjelasan fungsi bawaan string data PHP.
strlen()
Fungsi string ini digunakan untuk mengembalikan jumlah karakter dalam string yang ditentukan sebagai angka atau memberi panjang string pada PHP. Berikut contoh penggunaannya:
<?php $pesan = 'Selamat Belajar!'; echo 'Jumlah karakter dari string pesan adalah ' . strlen($pesan); ?>
Output: Jumlah karakter dari string pesan adalah 16
str_word_count()
Fungsi ini mengembalikan jumlah kata individual dalam string PHP yang ditentukan sebagai angka. Berikut contoh penggunaannya:
<?php $pesan = "Selamat belajar bahasa pemrograman PHP!"; print_r(str_word_count($pesan, 1)); ?>
Output: Array ( [0] => Selamat [1] => belajar [2] => bahasa [3] => pemrograman [4] => PHP )
strrev()
Fungsi string ini digunakan untuk mengembalikan string secara terbalik. Dengan menggunakan fungsi ini pada string “Selamat Belajar!”, Anda akan menerima “!rajaleB tamaleS”. Berikut ini adalah contohnya:
<?php $pesan=strrev("Selamat Belajar!"); echo $pesan; ?>
Output: !rajaleB tamaleS
strops()
Fungsi ini mencari string pada php untuk pencocokan teks. Setelah menemukan kecocokan, ia mengembalikan posisi kejadian pertama sebagai angka. Berikut contohnya:
<?php function look($kunci, $pesan){ $text = strpos($pesan, $kunci, 5); if ($text == true){ return "Kata kunci ditemukan " . $text; } else{ return "Kata kunci tidak ditemukan"; } } $pesan = "Selamat Belajar PHP!"; $kunci = "PHP"; echo look($kunci, $pesan); ?>
Output: Kata kunci ditemukan 16
str_replace()
Fungsi ini digunakan untuk mengganti bagian dari string pada php. Saat Anda menambahkan str_replace ke string pada php, metode akan mencari teks tertentu di dalamnya. Jika ditemukan, itu diubah ke teks yang Anda tunjukkan. Berikut contohnya:
<?php $pesan="Selamat Belajar PHP!"; echo str_replace("HTML", "PHP", $pesan); /* nilai pertama yang diinputkan adalah kata yang ingin diganti nilai kedua yang diinputkan adalah kata pengganti nilai ketiga adalah kalimat atau variabel string yang kata-katanya ingin diganti */ ?>
Ada beberapa hal yang harus Anda perhatikan terkait dengan String pada PHP.
- Urutan karakter yang dikelilingi oleh tanda kutip disebut string. Hal ini adalah salah satu tipe data paling dasar.
- Jumlah karakter yang terdiri dari satu string disebut panjang string PHP. Jumlah karakter itu bisa diambil menggunakan fungsi strlen ().
Demikianlah penjelasan tentang string pada PHP yang harus Anda pahami untuk belajar PHP. Tertarik untuk tahu lebih banyak pembelajaran tentang Java, jangan lupa kunjungi selalui situs Codekey di https://codekey.id/.
Jasa Pembuatan Aplikasi, Website dan Internet Marketing | PT APPKEY
PT APPKEY adalah perusahaan IT yang khusus membuat aplikasi Android, iOS dan mengembangkan sistem website. Kami juga memiliki pengetahuan dan wawasan dalam menjalankan pemasaran online sehingga diharapkan dapat membantu menyelesaikan permasalahan Anda.